METODE PERMINTAAN DALAM HTTP (GET, HEAD, POST, PUT, DELETE, TRACE, OPTIONS, CONNECT, PATCH)

Hay kosletcrew apakah kalian tau arti metode permintaan dalam http seperti GET, HEAD, POST, PUT, DELETE, TRACE, OPTIONS, CONNECT, PATCH ? Yang belum tau berikut Koslet crew jelaskan 1per1.


HTTP menetapkan sembilan metode (kadang disebut "verbs") yang menunjukkan tindakan yang ingin dilakukan terhadap sumber teridentifikasi. Hal yang diwakili sumber ini, berupa data yang sudah ada atau data yang diciptakan secara dinamis, bergantung pada implementasi peladen. Biasanya sumber ini berkaitan dengan berkas atau keluaran dari berkas pelaksana yang menetap di peladen.
  • HEADMeminta tanggapan yang identik dengan tanggapan yang sesuai dengan permintaan GET, namun tanpa badan tanggapan. Ini berguna untuk mengakses informasi meta yang tertulis dalam kepala tanggapan tanpa perlu mengangkut seluruh konten.
  • GET
    Meminta representasi sumber tertentu. Permintaan menggunakan GET (dan beberapa metode HTTP lain) "tidak boleh memiliki kepentingan melakukan tindakan selain pengaksesan". W3C telah menerbitkan prinsip panduan mengenai perbedaan ini dengan menyatakan, "desain aplikasi web harus mematuhi prinsip di atas, serta batasan sejenis".
  • POST
    Mengirimkan data untuk diproses (misalnya dari bentuk HTML) ke sumber teridentifikasi. Data dimasukkan dalam badan permintaan. Ini dapat menghasilkan pembentukan sumber baru atau pemutakhiran sumber yang sudah ada atau keduanya.
  • PUT
    Mengunggah representasi sumber tertentu.
  • DELETE
    Menghapus sumber tertentu.
  • TRACE
    Menggaungkan kembali permintaan yang diterima, sehingga klien dapat melihat perubahan atau tambahan yang dilakukan oleh peladen perantara.
  • OPTIONS
    Mengembalikan metode HTTP yang didukung peladen untuk URL tertentu. Ini dapat digunakan untuk memeriksa fungsionalitas peladen web dengan meminta '*' daripada fungsionalitas sumber tertentu.
  • CONNECT
    Menukarkan koneksi permintaan dengan terowongan TCP/IP transparan, biasanya untuk memfasilitasi komunikasi terenkripsi SSL (HTTPS) melalui proksi HTTP tak terenkripsi.
  • PATCH
    Menerapkan modifikasi parsial terhadap sumber.


☆ Peladen HTTP diminta untuk mengimplementasikan sedikitnya metode GET dan HEAD dan jika mungkin, metode OPTIONS.
    Previous
    Next Post »

    4 comments

    Click here for comments
    Anonymous
    8 April 2017 at 20:55 ×

    Gan gimana cara membuka file EHI

    Balas
    avatar
    admin
    14 May 2017 at 15:17 ×

    Mau tanya bang cara ngambil host statua 200 OK dari urlquery gimna di copy semua atau hanya hoat nya aja?

    Balas
    avatar
    admin
    23 May 2017 at 11:09 ×

    Untuk membongkar file ehi yg sudah di kunci, yg ga bisa jawab gan. Maaf ya. Kasihan atuh sama yg ngebuatnya

    Balas
    avatar
    admin
    Thanks for your comment